Dompet digital ADA Cardano mengalami pertumbuhan yang luar biasa sebesar 1600% pada tahun 2022, terlihat dari pertumbuhan trend bullish sejak tahun 2021 lalu. Apabila dibandingkan dengan tahun 2020 pertumbuhan ADA Wallets telah melebihi 1600% yang dimulai dari 186.000 dompet digital menjadi 3.200.000 dompet. Bagi para pecinta cardano pertumbuhan yang sangat signifikan tersebut merupakan sebuah awal baru untuk dapat mencapai puncak.
Jika dibandingkan dengan DOGE yang terus mengalami kenaikan karena Elon Musk. Cardano sedikit berbeda karena memiliki pertumbuhan yang stabil sejak awal tahun 2022 dengan adanya lebih dari 500.000 dompet digital ADA, pencapaian dan peningkatan tersebut membuat ADA makin diminati oleh para investor.
Sesuai data yang bersumber dari ADA Finance, pada tahun 2022 lingkungan cardano akan mengalami perubahan yang signifikan dengan adanya protokol pinjaman peer-to-peer berbasis cardano yang akan dirilis pada bulan Mei 2022 yang memungkinkan untuk melakukan transaksi pinjaman P2P pada platform tersebut, sehingga akan segera bersaing dengan Aave dan Compound.
Cardano ADA saat ini diperdagangkan pada $0.948935 dengan volume perdagangan 24 jam sebesar $1,242,443,256 turun 9,56% dalam 24 jam terakhir, yang pernah mencapai nilai tertinggi sepanjang masa $3,10 dan saat ini turun sebesar 69%. Pendiri cardano adalah Charles Hoskinson yang merupakan salah satu pendiri Ethereum menyatakan akan menyediakan ekosistem yang lebih berkelanjutan dan seimbang pada cryptocurrency. Saat ini para pengembang ADA lebih mementingkan fungsionalitas koin dari pada harganya. Charles Hoskinson pencipta dan CEO Cardano menjelaskan bahwa “saat mendekati hiperinflasi, dulunya jutaan, lalu miliaran dan sekarang triliunan” maka tak lama lagi kalian masing-masing akan menjadi miliarder. Selain itu pendiri Cardano ADA berpendapat bahwa harga cryptocurrency saat ini terlalu tinggi, sehingga ADA akan melewati titik tertinggi sepanjang masa.